BALI.SATUSUARA.CO.ID #
Denpasar – Bali || Direktorat Intelkam Polda Bali menggelar kegiatan silaturahmi bersama Partai Buruh Exco Bali menjelang peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) yang akan dilaksanakan pada 1 Mei 2025. Pertemuan berlangsung di Rumah Makan Puri Suranadi, Jl. Raya Puputan No.208, Renon, Denpasar, pukul 10.00 WITA.
Kegiatan ini bertujuan memperkuat sinergisitas antara kepolisian dan elemen masyarakat, khususnya Partai Buruh, dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Bali menjelang dan saat peringatan Hari Buruh.
Hadir dalam kegiatan tersebut :
Kasubdit I Ditintelkam Polda Bali Kompol Agung Budiarto, S.E, mewakili Direktur Intelkam Polda Bali.
Kanit II Subdit I Ditintelkam Polda Bali AKP I Dewa Darma Wibawa beserta anggota.
Ketua Partai Buruh Exco Bali I Ketut Rudia, S.E., S.H., M.M.
Ketua dan perwakilan pengurus Partai Buruh Exco kabupaten/kota se-Bali sebanyak 8 orang.
Dalam sambutannya, Kompol Agung Budiarto menyampaikan apresiasi kepada jajaran Partai Buruh Exco Bali atas kehadiran dan komitmennya dalam menjaga keamanan wilayah Bali. Ia menekankan pentingnya koordinasi dan kerja sama guna memastikan peringatan Hari Buruh dapat berlangsung dengan aman dan tertib.
"Kami harap sinergi ini terus terjalin sehingga pelaksanaan May Day di Bali berlangsung damai, serta mencerminkan kesadaran bersama untuk menjaga stabilitas keamanan," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Partai Buruh Exco Bali, I Ketut Rudia, menyatakan komitmen partainya untuk mendukung situasi kondusif di Bali, terutama menjelang Hari Buruh.
"Kami sangat mengapresiasi inisiatif Polda Bali dalam menjalin silaturahmi ini. Dalam peringatan May Day mendatang, Exco Partai Buruh Bali tidak akan menggerakkan massa sebagai bentuk komitmen menjaga citra Bali sebagai daerah pariwisata. Kami siap bersinergi dengan pihak kepolisian demi keamanan dan kenyamanan bersama," tegasnya.
Kegiatan ditutup pada pukul 12.30 WITA dengan sesi foto bersama. Acara berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.(Bung/cvs)
Social Footer